Sepanjang pertandingan, Persib berhasil menguasai laga. Sementara Persijap lebih mengutamakan pertahanan dan hanya sesekali melakukan serangan balik.
Babak pertama skor masih kosong-kosong, padahal banyak peluang yang diciptakan pemain Persib. Penyelesaian akhir masih menjadi masalah dipertandingan ini.
Babak kedua baru berjalan 8 menit, Muhammad Ridwan berhasil mencetak gol. Kemudian Persib memasukan Ferdinand Sinaga dengan menggantikan Atep. Hasilnya, dimenit 78 Ferdinand mampu menceploskan bola setelah memaksimalkan umpan. Ini adalah gol perdana Ferdinand Sinaga untuk Persib Bandung. Skor menjadi 2-0 untuk keunggulan Persib Bandung.
Persib terus melakukan serangan untuk menambah keunggulan. Namun beberapa peluang masih belum bisa dimanfaatkan sempurna. Skor 2-0 bertahan sampai pertandingan selesai.
Dengan demikian PERSIB berhasil menggeser Pelita Bandung Raya yang sebelumnya menempati puncak klasemen setelah mengalahkan Persita 1-0 sore tadi. Poin Persib 6 sementara Pelita Bandung Raya 4 poin. Pertandingan terakhir antara PERSIB dan PBR sekaligus menentukan pemuncak klasemen.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar