Jumat, 11 April 2014

Jadwal dan Prediksi Semifinal Liga Champions: Real Madrid Bertemu Bayern Muenchen

jadwal semifinal liga champions
Babak perempat final liga Champions 2014 telah selesai digelar. empat tim besar melaju ke babak semifinal. Mereka adalah Real Madrid, Chelsea, juara bertahan Bayern Muenchen dan kuda hitam Atletico Madird.

Pengundian serta jadwal semifinal telah dilakukan, Hasilnya, Real Madird akan bertemu dengan Bayern Muenchen, sementara Chelsea melawan Atletico Madrid.

Chelsea vs Atletico Madrid

Pengamat menyatakan, Chelsea lebih diuntungkan dan berpeluang masuk ke final dibandingkan dengan Atletico Madrid. Selain sudah memiliki kematangan dan langganan di Liga Champions, pelatih jenius Jose Mourinho menjadi faktor utama. Walaupun skuat The Blues kurang menampilkan greget untuk penyerangnya, tapi kerjasama antar lini lebih solit.

Kemenangan 2-0 atas PSG menjadi modal berharga bagi Chelsea, padahal di leg sebelumnya harus tertinggal 3-1.

Disisi lain, Atletico Madrid bukanlah tim kacangan, musim ini, anak asuhan Diego Simeone menempati posisi pertama klasemen sementara liga Spanyol dan diprediksikan bakal menjadi juara liga musim ini. Ini kemajuan yang signifikan, menghancurkan hegemoni Barcelona dan Real Madrid.

Misi mereka tentu saja berlipat yakni, membawa pulang gelar Juara Liga Champions dan gelar Liga Spanyol. Ini akan menjadi kado yang sangat berharga bagi para fans. Menghadapi Chelsea, Atletico Madrid akan bermain habis-habisan. Simeone setidaknya sudah mengenal karakter Jose Mourinho saat masih mengarsiteki Real Madird.

Real Madrid vs Bayern Muenchen

Laga yang bakal diprediksikan sengit adalah saat Real Madrid berhadapan dengan juara bertahan Bayern Muenchen.Laga ini akan panas dan keras. Misi Real Madrid yang paling mungkin adalah membawa pulang gelar juara Liga Champions musim ini. Terlebih untuk mempertahankan gelar Liga Spanyol cukup berat. Tercecer diposisi tiga klasemen dibawah Barcelona dan Atletico Madrid.

Sementara Bayern Muenchen memiliki kepercayaan yang cukup tinggi, setelah memastikan juara liga Jerman, Bayern Muenchen tidak pernah mengalami kekalahan di Liga Champions. Anak asuman Pep Guardiola semakin menakutkan dengan produktifitas gol yang tinggi. Gaya permainan yang selalu mendominasi.

Bayern Muenchen tidak ingin gelar juara Liga Champions lepas dari genggaman untuk melengkapi gelar-gelar yang lain. ini adalah prestasi yang sangat gemilang.

Jadwal Semifinal Liga Champions:

23 April: Real Madrid vs Bayern Muenchen
29 April: Bayern Muenchen vs Real Madrid

22 April: Atletico Mardid vs Chelsea
30 April: Chelsea vs Atletico Madrid

Tidak ada komentar:

Posting Komentar