Berita Bola Terkini | Inter Gilas Udinese 3-0
Internazionale kembali ke jalur kemenangan setelah menang telak 3-0 atas tuan rumah Udinese , Minggu (3/11) di Friuli dalam lanjutan Serie A Italia . Sundulan Rodrigo Palacio dan sepakan voli Andrea Ranocchia sukses membawa memimpin dua gol di babak pertama . Ricky Alvarez melengkapi kemenangan ini lewat golnya di penghujung laga .
Hasil ini membawa pasukan Walter Mazzarri menggeser Fiorentina di peringkat empat besar . Mereka masih terpaut delapan angka dari pemuncak klasemen AS Roma yang masih menyisakan satu laga melawan Torino . Sementara bagi Udinese , ini adalah kekalahan kandang untuk kedua kali secara berturut-turut dan membuat mereka turun tingkat ke posisi sembilan .
Jalannya Babak Pertama Udinese vs Inter Milan
15 menit pertama , tempo permainan berjalan lambat . Kedua tim masih mencari celah untuk menembakkan bola . Tak ada peluang yang berbahaya di lapangan . Inter lebih mendominasi serangan , namun ketatnya pertahanan Udinese yang digalang Naldo membuat serangan Inter masih mejal .
Peluang berarti baru tercipta di menit 20 , Esteban Cambiasso berhasil merebut bola dari tengah sebelum melepaskan tembakan kencang yang masih bisa dihalau Zeljko Brkic sehingga menghasilkan tendangan sudut . Tak lama berselang , Yuto Nagatomo menyia-nyiakan umpan terobosan Jonathan setelah tembakan jarak dekatnya masih melebar .
Inter Milan Kembali Menunjukkan Performa Terbaiknya
Serangan intens tim tamu di menit 20-an ini akhirnya berbuah manis di menit 25 . Memanfaatkan umpan via tendangan bebas Saphir Taider , tandukan Rodrigo Palacio berhasil menghujam gawang Brkic untuk membuka skor . Tak sampai lima menit berselang , Inter kembali mencetak gol .
Umpan sepak pojok dari Cambiasso coba dihalau Brkic . Namun kiper Udinese itu tak mampu menjangkaunya dan bola mengarah ke Andrea Ranocchia yang tanpa ragu-ragu langsung melepaskan tembakan voli indah . Gawang Udinese pun jebol untuk kedua kali dalam waktu empat menit dan keduanya berawal dari set pieces Inter .
Tuan rumah merespon di 15 menit terakhir . Miskomunikasi Ranocchia dengan Walter Samuel berhasil dicuri oleh Luis Muriel . Penyerang Kolombia itu berlari mendekati Handanovic , namun ia gagal memberikan umpan akurat bagi Antonio di Natale yang berdiri bebas . Hingga babak pertama berakhir , skor 2-0 tetap bertahan .
Jalannya Babak Kedua Udinese vs Inter Milan
Tertinggal dua gol membuat pelatih Francesco Guidolin langsung menerapkan strategi agresif dan dua menit pasca turun minum , Udinese nyaris memperkecil keadaan . Tusukan Roberto Pereyra menemui kaki Antonio di Natale sebelum kapten Udinese ini melepaskan tembakan kencang yang berhasil ditepis secara gemilang oleh Samir Handanovic .
Setelah serangan bertubi-tubi dari tuan rumah , perlahan Inter mulai mendominasi laga di pertengahan babak kedua . Dribel Fredy Guarin dari kanan nyaris membuat timnya unggul tiga gol . Sayang tendangan keras gelandang Kolombia ini masih membentur tiang gawang .
Memasuki 15 menit terakhir pertandingan , Inter tampaknya ingin memaksakan keunggulan dua gol . Mereka tampil lebih ke dalam dan mengandalkan serangan balik . Terlihat sebelas pemain Inter lebih sering turun di daerahnya sendiri . Udinese mengancam Inter di menit 85 . Naldo memberikan crossing kepada pemain pengganti Mathias Ranegie yang tak terkawal di kotak penalti . Sayang , sundulannya masih mengarah di dekapan Handanovic .
Terus ditekan , Inter berhasil menemukan celah lewat serangan balik di injury time . Palacio lalu memilih mengirimkan bola ke Ricky Alvarez yang tak terkawal sebelum melepaskan tembakan ke gawang kosong . Gol ketiga Inter ini sekaligus mengunci tiga angka mereka di kandang Udinese .
Susunan Pemain
Udinese: Brkic , Naldo , Danilo , Domizzi; Widner , Badu , Allan , Pereryra (Bruno Fernandez 57') , Gabriel Silva; Muriel (Nico Lopez 70') , Di Natale (Ranegie 57')
Cadangan: Kelava , Benussi , Bubnjic , Milnar , Jadson , Lazzari , Merkel , Heurtaux , Zielinski
Internazionale: Handanovic; Ranocchia (Andreolli 81') , Samuel (Rolando 37') , Juan Jesus; Jonathan (Pereira 68') , Taider , Cambiasso , Alvarez , Nagatomo; Guarin; Palacio
Cadangan: Carrizo , Castellazzi , Zanetti , Kovacic , Mudingayi , Kuzmanovic , Wallace , Puscas .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar