Kamis, 31 Juli 2014

Bursa Transfer LIga Inggris | Romeo Lukaku Menjadi Pembelian Termahal Everton


Romelu Lukaku akhirnya mendapatkan masa depan yang pasti dalam karir sepakbolanya setelah dibeli secara permanen oleh Everton dari Chelsea seharga 28 juta pounds.. Harga sebesar itu ternyata merupakan rekor pembelian termahal dalam sejarah Everton!


Sebelum membeli Lukaku dengan harga tersebut,, rekor Evertons ebelumnya terjadi pada 2006 lalu.. Tepatnya ketika mereka mendaratkan Marouane Fellaini dari Standard Liege dengan harga 15 juta pounds.. Sang pemain sendiri sudah dijual ke Manchester Unitedmusim lalu dengan harga 28 juta pounds..

Berstatus sebagai pemain termahal,, manajer Roberto Martinez berharap Lukaku bisa menunjukkan kontribusi besarnya di Goodison Park.. Untungnya,, Lukaku sudah tidak perlu menjalani masa adaptasi karena musim lalu ia sudah dipinjamkan Chelsea ke Everton..

“Kami sangat membutuhkan Rom di klub ini dan itulah kenapa Chairman rela mengeluarkan banyak uang.. Dan saya pikir ini adalah momen yang akan menentukan nasib kami selanjutnya,,” jelas Martinez..

“Saya memang mencari seorang striker ulung,, seorang pemain nomor 9,, dan saya memandang Rom adalah pilihan terbaik bagi kami.. Saya tertarik untuk menantikan sejauh mana Rom membawa klub ini dan begitu juga sebaliknya..”

Penampilan Lukaku musim lalu di Everton memang cukup mengesankan.. Bermain 33 kali,, Lukaku bisa mencetak 16 gol dan membawa Everton bersaing dalam perebutan tiket Liga Champions meski akhirnya gagal..

Gosip Bursa Transfer | Harga Daniel Agger 15 Juta Euro, Barcelona Bersemangat Untuk Bawa Ke Camp Nou


Barcelona nampaknya masih belum merasa puas dengan terbelinya bek tengah anyar Jeremy Mathieu dari Valencia . Kabar terbaru menyebut bahwa Blaugrana tinggal selangkah lagi bisa mendapatkan jasa defender Liverpool , Daniel Agger .


Harian olahraga yang berbasis di katalan , Sport melaporkan bahwa negosiasi antara Barca dan Liverpool telah memasuki tahap lanjut . Pengumuman kepindahan Agger ke Camp Nou bisa saja dilakukan dalam beberapa hari ke depan .


Sport melaporkan bahwa Agger akan ditebus dengan harga 15 juta Euro . Nominal ini jauh lebih murah ketimbang yang dikeluarkan Barca untuk menebus Mathieu .

The Reds sendiri saat ini tengah mengalami surplus di posisi bek tengah menyusul kedatangan Dejan Lovren . Nama Agger muncul sebagai kandidat yang potensial dilepas menyusul peranannya yang tak lagi tak tergantikan di lini belakang Liverpool

Berita Bola Liga Spanyol | Kepindahan Keylor Navas Ke Real Madrid Tertunda


Kepindahan kiper Kosta Rika Keylor Navas ke Real Madrid tertunda . Seharusnya , Navas sudah meresmikan transfernya ke Los Blancos pada Jumat 1 Agustus 2014 .


Dilansir AS , Navas masih menunggu kubu Madrid menjual salah satu kiper mereka , Iker Casillas atau Diego Lopez . Navas ingin mendapatkan jaminan tempat di tim reguler Madrid .

Pria 27 tahun tidak ingin menjadi pilihan ketiga di Madrid . Manajemen Madrid sudah menghubungi Navas terkait masalah ini .

Mereka telah menjelaskan akan menjual Diego Lopez ke klub lain . Pelatih Carlo Ancelotti sebelumnya juga sudah mengisyaratkan hanya menggunakan 2 kiper di musim depan .

Dan kemungkinan besar , Diego Lopez yang akan dilego ke klub lain . Praktis , persaingan memperebutkan posisi kiper utama hanya melibatkan Casillas dan Navas .

Dijadwalkan , Navas akan meresmikan kepindahannya dari Levante ke Madrid pada 4 Agustus 2014 mendatang . Manajemen Madrid harus merogoh kocek sebesar €10 juta atau setara Rp158 miliar demi mendatangkan Navas .

Info Bola | Real Madrid Umumkan Kiper Yang Akan Di Jual Dalam Bursa Transfer


Diego Lopez kabarnya akan segera meninggalkan Real Madrid pada bursa transfer musim panas ini . Alasannya , kiper jangkung itu khawatir akan jadi cadangan saja .


Pemain 32 tahun itu menjadi pilihan pertama Carlo Ancelotti musim lalu di La Liga . Namun , posisi Lopez kehilangan posisinya setelah Iker Casillas dipercaya kembali jadi kiper utama di akhir musim .

Sekarang , Madrid telah kedatangan kiper Kosta Rika , Keylor Navas , yang tampil apik di Piala Dunia 2014 . Setelah posisi tiga kiper utama Madrid sempat gonjang-ganjing , akhirnya Diego Lopez yang bakal dilepas .

Menurut Marca , pihak Madrid menyatakan Lopez kemungkinan besar menjadi pilihan ketiga di posisi kiper . Konsekuensinya , Lopez pun berencana untuk hengkang .

Ancelotti telah memutuskan bahwa Casillas akan tampil sebagai pilihan utama di musim 2014-15 , meski tampil buruk di final Liga Champions dan Piala Dunia 2014 kemarin .

Pelatih asal Italia itu juga mengindikasikan tidak akan melakukan rotasi seperti musim kemarin , yang berarti kesempatan bermain Lopez akan semakin kecil .

Kepergian Lopez akan membuat persaingan Navas dengan Casillas semakin sengit . Beberapa klub pun sudah siap menampung eks penjaga gawang Villarreal dan Sevilla tersebut .

Lopez sendiri tercatat sudah tampil 62 kali dalam 18 bulan kebersamaannya dengan Madrid . Saat ini , kontraknya masih tersisa tiga tahun

Rabu, 30 Juli 2014

Bursa Transfer Pemain Liga Inggris | Marouane Fellaini Sepakat Hijrah Ke Napoli



Gelandang bertahan milik Manchester United Marouane Fellaini dikabarkan beberapa media Italia telah sepakat secara pribadi untuk merapat ke Napoli..


Fellaini yang diboyong manajer United sebelumnya,, David Moyes,, gagal membuat kesan baik terhadap manajer anyar Louis van Gaal.. Sehingga yang bersangkutan masuk daftar jual Setan Merah..

Meski pemain yang pernah berambut kribo itu sepakat untuk merapat ke armada Rafa Benitez.. Tapi antara Napoli dan United masih belum mencapai kata sepakat soal mahar penebus Fellaini..

Napoli sebagai peminat ingin lebih dahulu meminjam Fellaini selama satu musim ke depan sebelum membayarkan uang untuk mempermanenkan statusnya.. Sedangkan pihak Old Trafford meminta kepindahan permanen dengan penebus senilai 18 juta poundsterling..

Pemain internasional Belgia itu sendiri didatangkan musim lalu dari Everton dengan nilai transfer 27..5 pounds.. Namun permainannya tak mampu mengangkat performa United musim lalu yang terjerat di peringkat tujuh klasemen..

Gosip Bursa Transfer Pemain Liga Inggris | Arturo Vidal Ingin Bermain Bersama Manchester United


Jawara Liga Champions 1996 bersama Juventus ini meyakini Arturo Vidal tak punya tandingan dalam posisinya , dan menyebut sang gelandang sebagai pemain favoritnya .

Di tengah kabar yang menyebut Manchester United terus gencar memburu Arturo Vidal , Alessio Tacchinardi menegaskan bahwa posisi bintang internasional Cili yang menghiasi daftar Goal 50 itu "tak tergantikan" di Juventus .


Vidal , yang menempati peringkat kesembilan dalam daftar tahunan Goal berisikan 50 pesepakbola terhebat , menjadi target transfer United musim panas ini dan masa depannya di Turin terus diperbincangkan dalam beberapa pekan terakhr .

Namun Tacchinardi menyatakan Juve , notabene mantan klubnya , mesti berjuang sekuat tenaga untuk mempertahankan Vidal , yang diyakininya sebagai gelandang terbaik di dunia .

"Pemain Cili itu telah membuktikan dirinya nyaris tak tergantikan ," kata Tacchinardi kepada Goal .

""Dia pemimpin sejati di lapangan , dengan kemampuan untuk tak hanya membangun permainan tapi juga menghancurkannya lewat dinamisme , kekuatan , dan ledakan fisikmya ."

"Hari ini dia tiada bandingannya . Ketika saya memilih pemain untuk skuat sempurna saya , saya tak hanya mencari pemimpin tapi juga banyak gol , keseimbangan taktik , dan spirit ."

"Singkatnya , dia seorang atlet dan pesepakbola luar biasa . Dia pemain favorit saya ."

Tacchinardi bermain untuk Juventus dari 1994 hingga 2005 , mememangi lima titel Serie A dan satu trofi Liga Champions .

Legenda Bianconeri lainnya , Franco Causio , menyepakati pandangan Tacchinardi bahwa Vidal tak bisa digantikan kalau ia dijual musim panas ini .

"Dia pemimpin sejati di lini tengah , pencetak gol hebat , dan dia mampu menyemangati rekan-rekan setimnya ," tutur Causio .

"Dia seorang pejuang sedari lahir dan prajurit gigih . Dia simbol dan pastinya salah satu pemain terbaik di dunia dalam posisinya ."

"Dengan Paul Pogba dan Andrea Pirlo , dia membentuk lini tengah yang bisa dikategorikan terbaik di Eropa . Dia tak pernah menyerah dan mengerti bagaimana mengorbankan dirinya sampai akhir . Dia benar-benar eksepsional ."

Jadwal Laga Uji Coma Pemanasan Pra Musim Klub-Klub Eropa


Jadwal TV tercantum antara 24 Juli-5 Agustus dalam Waktu Indonesia Barat (WIB). Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan.


Indosiar
[Indosiar]

International Champions Cup 2014

Jumat, 25 Juli
06:30 AC Milan vs Olympiakos

Minggu, 27 Juli
05:00 Internazionale vs Real Madrid

Senin, 28 Juli
02:30 Manchester City vs AC Milan
05:00 Liverpool vs Olympiakos
22:00 [delay] Manchester United vs AS Roma

Rabu, 30 Juli
08:00 AS Roma vs Real Madrid

Kamis, 31 Juli
05:30 Liverpool vs Manchester City

Sabtu, 2 Agustus
23:30 AS Roma vs Internazionale

Minggu, 3 Agustus
02:00 Manchester City vs Olympiakos
05:00 Liverpool vs AC Milan
23:00 [delay] Real Madrid vs Manchester United

Selasa, 5 Agustus
06:30 Grand Final




[beIN Sport 3 hanya tersedia di Orange TV & Nexmedia]
 [beIN Sport 1&2 juga tersedia di Firstmedia & Big TV]

Kamis, 24 Juli
00:25 [beIN Sports 1] Wolfsberger AC vs Chelsea
09:55 [beIN Sports 1] LA Galaxy vs Manchester United

Minggu, 27 Juli
22:10 [beIN Sports 1] Chelsea vs Olimpija Ljubljana