Rabu, 23 Juli 2014

Info Bola | 10 Pemain Dengan Nilai Transfer Termahal Di Dunia


James Rodriguez yang dibeli Real Madrid dengan harga 80 juta Euro masuk dalam daftar 10 pemain dengan transfer termahal di dunia sepanjang masa . Kehadiran sang gelandang Kolombia ke kubu Santiago Bernabeu semakin menunjukkan dominasi Real Madrid yang mencatat rekor enam pembelian termahal dalam sejarah .

Tidak bisa dipungkiri , hingga saat ini status pemain dengan transfer termahal masih dipegang oleh Cristiano Ronaldo . Real Madrid mengeluarkan harga resmi 94 juta Euro ketika harus membeli CR7 dari Manchester United .

Di peringkat berikutnya ada Gareth Bale . Ia didatangkan Los Blancos dari Tottenham Hotspur dengan biaya 91 juta Euro . Dua nama berikutnya adalah dua punggawa Barca musim ini . Neymar yang harga transfernya ‘tidak jelas’ ditaksir membuat Barcelona mengeluarkan 86 ,2 juta Euro .

Ia disusul Luis Suarez yang memaksa Barca merogoh kocek 81 juta Euro . Angka ini hanya berbeda tipis 1 juta Euro dari James Rodriguez yang menempati urutan kelima . Dengan demikian , di lima besar pembelian termahal , tiga di antaranya didapatkan oleh Real Madrid .

Daftar pemain Los Blancos di 10 besar bertambah tiga lagi . Mereka pernah mendatangkan Zinedine Zidane dengan biaya 75 juta Euro . Kemudian , ada Kaka yang saat diboyong dari AC Milan menguras 67 ,2 juta Euro . Namun , Kaka masih kalah dari Zlatan Ibrahimovic yang duduk di peringkat tujuh .

Ibra didatangkan Barcelona dengan transfer 70 juta Euro . Uniknya baik Kaka maupun Ibrahimovic menjadi dua nama di daftar 10 besar yang sama-sama gagal membayar kepercayaan atas harga mahal mereka .

Di urutan sembilan , muncul nama Edinson Cavani (PSG) . Penyerang Uruguay ini menjadi satu-satunya pemain di luar punggawa Barca dan Madrid yang masuk 10 besar . PSG membutuhkan dana 64 juta Euro .

Daftar ini ditutup oleh Luis Figo . Kepindahan kontroversialnya dari Barcelona ke Real Madrid diselesaikan dengan biaya 61 , juta Euro .

Inilah 10 pemain denagn transfer termahal di dunia


1 . Cristiano Ronaldo (Real Madrid) 94 juta Euro
2 . Gareth Bale (Real Madrid) 91 juta Euro
3 . Neymar (Barcelona) 86 ,2 juta Euro
4 . Luis Suarez (Barcelona) 81 juta Euro
5 . James Rodriguez (Real Madrid) 80 juta Euro
6 . Zinedine Zidane (Real Madrid) 75 juta Euro
7 . Zlatan Ibrahimovic (Barcelona) 70 juta Euro
8 . Kaka (Real Madrid) 67 ,2 juta Euro
9 . Edinson Cavani (PSG) 64 juta Euro
10 . Luis Figo (Real Madrid) 61 ,7 juta Euro

Tidak ada komentar:

Posting Komentar