Real Madrid dikabarkan oleh AS telah meraih kesepakatan verbal terkait transfer James Rodriguez dengan sang pemain.. Kini harapan muncul agar Monaco bersedia mempersilakan gelandang serang Kolombia itu bergabung ke Madrid pada 1 Agustus mendatang..
Monaco sendiri sudah mewanti-wanti bahwa James Rodriguez tidak akan dijual.. Andaipun ada klub yang berani menawarnya , mereka mesti bersediia mengeluarkan dana sebesar 80 juta Euro.. Ini menjadi penghalang terbesar bagi Los Blancos..
Namun , penghalang ini bisa dihilangkan andai Real Madrid bisa melepaskan Angel Di Maria ke PSG pekan ini.. Dengan transfer Di Maria , kubu Santiago Bernabeu akan mendapatkan dana segar sebesar 60 juta Euro.. Lalu , dari mana sisa 20 juta Euro akan diperoleh Real Madrid? Jawabannya dari tambahan pemain untuk transfer James Rodriguez..
Monaco dikabarkan sedang menanyakan harga Pepe dan Fabio Coentrao.. Meskipun Madrid masih hati-hati terkait kemungkinan barter dua pemain itu , Los Blancos membuka kesempatan andai Monaco mau membeli Casemiro.. Gelandang bertahan tersebut dihargai 10 juta Euro..
Andai Monaco menemukan kesepakatan harga , maka Madrid yang diuntungkan karena harga James Rodriguez bisa ditekan hingga 70 juta Euro saja.. Sejauh ini , Real Madrid sudah memegang ucapan James Rodriguez dan sang agen Jorge Mendes..
Bukan rahasia lagi kalau James merupakan penggemar Los Blancos.. Ia bahkan berkata , “Jika memungkinkan saya akan datang ke Real Madrid , bhkan dengan mata terpejam..” Jorge Mendes sendiri sedang berupaya agar James Rodriguez mendapatkan gaji yang pantas ketika tampil untuk kubu Santiago Bernabeu.. Dikabarkan AS , Mendes bernegoisasi dengan Madrid agar gaji kliennya bisa mencapai 7 ,5 juta Euro pertahun..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar